PENGARUH VARIASI LAMA WAKTU EKSTRAKSI TERHADAP FLAVONOID TOTAL DAUN TAPAK LIMAN ( Elephantopus scaber L.) SECARA SPEKTROFOTOMETRI UV-Vis

Donna Feronica, Susilowati Susilowati, Muhammad Saad

Abstract


Tapak Liman (Elephantopus scaber L.) merupakan salah satu tumbuhan yang  dapat dimanfaatkan sebagai obat tradisional dengan kandungan flavonoid. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jumlah kadar flavonoid total  dari daun tapak liman dengan variasi lama waktu perebusan 5 menit, 10 menit  dan 15 menit. Daun tapak liman kering diekstraksi menggunakan air dengan pemanasan pada suhu 95C selama 5, 10 dan 15 menit. Metode Identifikasi senyawa flavonoid pada hasil rebusan daun tapak liman dengan uji metode Wilstater dan uji reagen alkali. Pengukuran flavonoid total menggunakan metode Spektrofotometri UV-Vis yang dihitung sebagai kuersetin. Hasil penelitian menunjukkan seluruh sampel uji mengandung flavonoid. Kadar flavonoid total daun tapak liman tertinggi diperoleh pada menit ke 5 menit sebesar 94,59 ± 0,1424  mgQE/ 100 ml  dan terendah pada menit ke 15 menit sebesar 85,55 ± 0,2376 mgQE/ 100ml. Pada uji “One Way Anova” nilai signifikansi pada kadar flavonoid sebesar 0,006 < 0,05 sehingga dapat disimpulkan lama waktu pemanasan berpengaruh signifikan terhadap flavonoid total dalam daun tapak liman

Keywords


Daun Tapak Liman, Spektrofotometri UV-vis, Kadar Flavonoid

Full Text:

PDF

References


BPOM. (2004). Peraturan Teknis Penggunaan Bahan Tambahan Pangan Pemanis Buatan dalam Produk Pangan. Deputi Bidang Pengawasan Keamanan Pangan Dan Bahan Berbahaya.

Arifin, B., & Ibrahim, S. (2018). Struktur, Bioaktivitas Dan Antioksidan Flavonoid. Jurnal Zarah, 6(1), 21–29.

Asmorowati, H. (2019). Penetapan kadar flavonoid total buah alpukat biasa (Persea americana Mill.) dan alpukat mentega (Persea americana Mill.) dengan metode spektrofotometri UV-Vis. Jurnal Ilmiah Farmasi, 15(2), 51–63.

BPOM. (2008). Pengujian Mikrobiologi Pangan. In Pusat Pengujian Obat Dan Makanan Badan Pengawasan Obat Dan Makanan Republik Indonesia.

Chaaban, et al. (2017). Effect of heat processing on thermal stability and antioxidant activity of six flavonoids. Journal of Food Processing and Preservation, 41(5), 1–12.

Dewi, Y. S. (2006). ldentifikasi dan Karakterisasi Senyawa Antioksidan dari Aloe chinensis dan Evaluasi Potensi Aloe-emodin sebagai Antifotooksidan dalam Sistim Asam Linoleat.

Ernawati, & K. Sari. (2015). Chemical compound content and antibacterial activity of avocado (Persea americana P.Mill) peel extract on vibrio alginolyticus bacteria. Jurnal Kajian Veteriner Desember, 3(2), 203–211.

Handayani, H., & Sriherfyna, F. H. (2016). Ekstrak Antioksidan Daun Sirsak Metode Ultrasonic Batch(Kajian Rasio Bahan : Pelarut Dan Lama Ekstraksi). Pangan Dan Agroindustri, Vol. 4 No, 262–272.

Kabiru, A. (2013). Elephantopus Species : Traditional Uses , Pharmacological Actions and Chemical Composition . 15, 6–14.

Pradana, Y. A., & Marsono, B. D. (2013). Uji Kualitas Air Minum Isi Ulang Di Kecamatan Sukodono, Sidoarjo Ditinjau Dari Perilaku Dan Pemeliharaan Alat. Jurnal Teknik ITS, Vol 2 No 2.

Putra, et al. (2019). Pengaruh Lama Perebusan Terhadap Karakteristik Loloh Don Pinduh (Centella asiatica L.). Jurnal Ilmu Dan Teknologi Pangan (ITEPA), 8(2), 189.

Ristanti, A. (2019). Penetapan Kadar Flavonoid Total Rebusan Daun Binahong (Anredera cordifolia (Ten.) Steenis) Basah dan Kering Dengan Metode Spektrofotometri UV-Vis. Akademi Farmasi Putera Indonesia Malang., 16–19.

Shraim, A. M., Ahmed, T. A., Rahman, M. M., & Hijji, Y. M. (2021). Determination of total flavonoid content by aluminum chloride assay: A critical evaluation. Lwt, 150(April), 111932.

Suharyanto, S., & Prima, D. A. N. (2020). Penetapan Kadar Flavonoid Total pada Juice Daun Ubi Jalar Ungu (Ipomoea Batatas L.) yang Berpotensi Sebagai Hepatoprotektor dengan Metode Spektrofotometri UV-Vis. Cendekia Journal of Pharmacy, 4(2), 110–119.

Susilowati, S., & Sari, I. N. (2021). Perbandingan Kadar Flavonoid Total Seduhan Daun Benalu Cengkeh (Dendrophthoe Petandra L.) pada Bahan Segar dan Kering. Jurnal Farmasi (Journal of Pharmacy), 9(2), 33–40.




DOI: https://doi.org/10.37013/jf.v13i1.279

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Jurnal Farmasi (Journal of Pharmacy)

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.


IDENTITAS JURNAL

 
Nama Jurnal:Jurnal Farmasi (Journal of Pharmacy)
ISSN (cetak):2302-7436
ISSN (online):2656-8950
Penerbit:LPPM STIKES Nasional & Pengurus Cabang IAI Sukoharjo
Alamat:Jl. Raya Solo-Baki, Kwarasan, Grogol, Sukoharjo, Jawa Tengah 57552
Telepon:(0271)572339
Email:[email protected]
Tahun Pertama Terbit:2012